Maintenance Mesin Pembangunan Pabrik Es Konsultasi Franchise & Bisnis Es

Tips Memulai Bisnis Es Batu Tube

6+ Tips Memulai Bisnis Es Batu Tube (Kristal), Apa saja?

Apakah ada tips memnulai bisnis es batu tube (kristal)? Sebagian orang mungkin masih awam terhadap bisnis es batu ini. Meskipun begitu, ada orang yang menjual beragam bentuk es batu untuk kebutuhan pelanggan.

Pelanggan biasa menggunakan es batu untuk produk minuman dan dijual kembali. Lalu, ada juga pelanggan yang menggunakannya sebagai pelengkap konsumsi rumah tangga, serta fungsi lainnya. Bagaimanapun, es batu juga dinikmati dan dibutuhkan oleh masyarakat.

Lalu, bagi kamu yang ingin terjun di dunia bisnis es batu, khususnya es batu kristal. Apa saja tips memulai bisnis es batu tube (kristal)?

Tips Memulai Bisnis Es Batu Kristal

Tips Memulai Bisnis Es Kristal
Tips Memulai Bisnis Es Kristal bagi Pemula

Es batu kristal merupakan es yang sedang digandrungi oleh masyarakat. Pasalnya, banyak warung makan dan tempat kuliner yang menggunakan es kristal ini untuk mendinginkan minuman.

Ketika kamu memesan es teh manis, mungkin pernah menemukan bentuk es kristal ini. Lalu, mengapa harus es batu kristal? Keunikan dari es batu kristal dengan es batu lainnya adalah bentuk es batu yang estetik.

Ditambah, es batu kristal menjadi kreasi bagi staf atau pegawai yang ditempatkan di dapur. Ditambah, es batu kristal memiliki harga yang relatif tinggi. Alhasil, potensi keuntungan juga lebih tinggi. Lalu, dari hal tersebut, bagaimana tips memulai bisnis es batu tube atau kristal?

6+ Tips Memulai Bisnis Es Batu Tube (Kristal)

1. Perhitungkan Modal Usaha Es Batu Tube

Ada beberapa hal yang patut diperhitungkan dalam memulai bisnis es batu tube. Beberapa perhitungan tersebut, diantaranya:

  • Pembelian Mesin Es: Gunakan Mesin Es Tube yang terpercaya dan berkualitas hanya di PnD Ice Making System. Harga sebanding dengan kualitas yang kamu dapatkan.
  • Biaya Bahan Baku: Bahan baku dalam bisnis ini terbilang simpel karena kamu hanya membutuhkan air mineral dan listrik.
  • Biaya Pengemasan dan Pengiriman: Patut diperhatikan cara pengirimannya. Sebab, es batu kristal merupakan es yang sewaktu-waktu akan mencair. Maka, perhatikan jarak pengiriman, estimasi pengiriman, serta kemasan es batu.
  • Biaya Operasional: Hal ini tergantung dari lokasi, skala usaha, dan kondisi pasar. Biaya operasional termasuk dalam biaya sewa tempat, listrik, air, gaji karyawan, serta biaya lainnya, yakni biaya perawatan dan biaya transportasi.

 

2. Riset Pasar

Sebelum membuka usaha, pastinya pelaku bisnis melakukan riset pasar. Contohnya, mereka akan mencari lokasi yang strategis dan dekat dari bahan baku, serta pelanggan. Pelaku bisnis juga akan mencari pesaing atau kompetitor untuk mengetahuai harga es batu tube dan strategi pemasarannya.

 

3. Tentukan Target Pasar

Target pasar juga penting untuk diperhatikan karena hal ini yang akan membedakan kamu dengan pesaing lainnya. Target pasar es batu tube biasanya bersasar pada restoran, tempat makan, atau katering.

Pastikan kamu spesifikkan target pasar agar menyesuaikan solusi dari permasalahan mereka. Contohnya, kamu menyediakan es tube untuk kebutuhan katering pernikahan. Dengan hal itu, kamu bisa mencari tahu masalah dan kebutuhan mereka terkait katering atau kulinernya.

 

4. Pilih Lahan dan Mesin Es yang Tepat

Lahan atau lokasi haruslah ideal. Pastikan lokasi dapat dijangkau dengan transportasi, fasilitas umum, serta mitra bisnis. Kamu juga harus memilih mesin es tube yang tepat.

Diketahui, ada satu produk PnD Ice Making System yang siap menyelesaikan masalah dari mesin es yang tidak berkualitas. Mesin Es Tube merek Koller dari PnD Ice Making System akan membantu kamu untuk mengembangkan bisnis es batu tube.

Selain itu, adanya garansi dan layanan aftersales yang profesional sehingga kamu tidak perlu khawatir terhadap permasalahan pada mesin es kamu.

 

5. Perhatikan Bahan Baku

Bahan baku akan menentukan kualitas produk kamu. Pastikan air yang digunakan adalah air steril, tidak keruh, dan tidak kotor. Hal ini agar kualitas es batu menjadi lebih jernih dan transparan.

Alhasil, pelanggan akan senang dengan pelayanan, serta produk kamu. Sebab, mereka mencari produk yang berkualitas, aman, dan terjamin.

 

6. Kuatkan Identitas Bisnis

Identitas bisnis sangatlah penting agar pelanggan tahu bisnis yang kamu jalani, produk, serta visi dari bisnis kamu. Identitas bisnis dapat diperkuat dengan strategi branding yang kuat.

Kamu harus bisa bermain di media sosial, kuatkan identitas dengan logo, legalkan bisnis, serta keperluan kolaborasi dengan restoran/cabang kuliner lain. Selain itu, kamu bisa menjadikan es tube sebagai produk utama yang menjadi identitas di media sosial bisnis kamu.

 

7. Variasikan Produk Es Tube

Sebenarnya es kristal ada dua, yakni es tube dan es cube. Meskipun begitu, ada perbedaan dalam segi ukuran dan varian. Kamu bisa memvariasikan untuk menjadi opsi bagi pelanggan

 

8. Memasarkan Produk dengan Strategi

Setelah semuanya oke, pastikan kamu membuat strategi pemasaran produk yang tepat. Pastikan, kamu memahami calon pelanggan dengan riset pelanggan. Lalu, pilih platform pemasaran yang cocok dengan calon pelanggan.

Contohnya, ketika kamu menargetkan generasi milenial yang mempunyai katering untuk pernikahan. Maka, pastikan gunakan media sosial seperti Instagram untuk pemasaran produk kamu.

 

Itulah beberapa informasi seputar tips memulai bisnis es batu tube (kristal).

Supaya es kristal Anda memiliki kualitas yang unggulan, Anda dapat menggunakan mesin es terbaik. Anda bisa menghubungi PND dalam konsultasi lebih jauh seputar mesin es yang sesuai dengan kebutuhan Anda. PND akan membantu Anda dalam menentukan mesin es sesuai dengan keperluan bisnis es kristal Anda.


PND Ice Making System adalah perusahaan penyedia mesin es dan ruang pendingin yang telah melayani project di seluruh Indonesia. Kami menyediakan mesin es tube dan mesin es cube untuk sektor konsumsi yang telah memenuhi standar food grade.

Bagi pelaku industri, PND juga menyediakan mesin es balok, mesin es slurry, dan mesin es flake yang dapat memenuhi kebutuhan berbagai sektor. Konsultasikan kebutuhan Anda bersama tim profesional kami sekarang!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top