Maintenance Mesin Pembangunan Pabrik Es Konsultasi Franchise & Bisnis Es

freon cold storage sebagai pendingin produk

Freon Cold Storage Sebagai Pendingin Produk

Cold storage atau cold room adalah ruangan atau gudang penyimpanan menggunakan suhu rendah yang dibuat khusus untuk menyimpan berbagai macam produk yang mudah rusak guna menjaga kesegaran produk ataupun agar produk lebih awet dan tahan lama. Komponen paling penting pada cold storage adalah freon. Freon adalah komponen pendingin pada cold storage, mesin es, kulkas, dan AC.

Baca juga: Mesin Es Balok Freon dan Amonia, Mana yang Lebih Untung?

Freon Cold Storage

Cold storage
(PND Ice)

Perlu diketahui bahwa freon merupakan merek dagang dari refrigeran. Refrigeran adalah cairan yang mampu menyerap panas pada suhu rendah dan menolak panas pada suhu lebih tinggi. Singkatnya, refrigeran adalah senyawa pendingin. Tanpa freon, cold storage tidak akan menjadi dingin.

Jenis-Jenis Refrigeran

senyawa kimia
(Sumber: pelajaran.co.id)

Berikut di bawah ini penjelasan singkat mengenai jenis-jenis refrigeran:

  1. HFC (Hydro Fluorocarbon): Mengandung hidrogen, fluorin dan karbon. Jenis refrigeran ini merupakan yang paling aman dan tidak merusak lapisan ozon.
  2. HCFC (Hydro Chlorofluorocarbon): Mengandung hidrogen, klorin, fluorin, dan karbon dengan sedikit jumlah klorin.
  3. CFC (Chlorofluorocarbon): Mengandung klorin, fluorin, karbon, dan jumlah kaporit yang tinggi sehingga paling berbahaya dan paling tidak ramah lingkungan.

Bentuk Freon Cold Storage

freon
(Sumber: Wikipedia)

Jika membayangkan bentuk freon, mungkin yang ada di bayangan Anda adalah besar dan rumit mengingat fungsinya yang krusial untuk cold storage. Nyatanya freon berwujud gas yang berfungsi sebagai pendingin cold storage. Bentuk freon mirip dengan gas elpiji yang ditampung dalam suatu wadah khusus.

Pada mulanya, freon terbuat dari zat-zat yang cukup berbahaya untuk lingkungan. Namun, freon menjadi lebih ramah lingkungan dan praktis seiring perkembangan zaman dan teknologi. Para ahli kimia menjadikan freon lebih ramah lingkungan karena mulanya freon dapat merusak lapisan ozon.

Baca juga: Mengenal Komponen Cold Storage Untuk Menjaga Kualitas Produk

Macam-Macam Freon

Freon sendiri beraneka ragam. Berikut macam-macam freon yang ada di pasaran.

1. Freon R22

Freon tipe ini sudah banyak ditinggalkan karena mengandung ODS. Zat ODS sendiri berbahaya untuk lingkungan karena bisa merusak lapisan ozon. Selain itu, freon tipe ini juga sudah dilarang penggunaannya karena kurang aman untuk lingkungan manusia.

2. Freon R290

Freon yang satu ini cenderung ramah lingkungan dan harganya terjangkau. Namun, dika ditinjau dari segi bahan memang lebih mudah terbakar. Freon tipe ini biasanya banyak dipakai untuk kulkas dengan harga yang sangat murah dan kapasitasnya terbatas.

3. Freon R134A

Termasuk tipe yang paling umum dan banyak digunakan. Hal ini karena tipe ini cocok untuk semua tipe barang elektronik asalkan takarannya pas. Freon ini juga lebih ramah lingkungan sehingga tidak merusak lapisan ozon ketika digunakan. Freon R134A biasanya dijual dalam bentuk kalengan untuk menjaga isinya.

4. Freon R410A

Freon yang satu ini memiliki kualitas setingkat lebih bagus dibandingkan dengan tipe sebelumnya. Tipe freon ini tergolong ramah lingkungan sehingga tidak merusak ozon. Ukurannya lebih besar dengan ditampung tabung sehingga mudah dipakai untuk pengisian ulang yang lebih praktis.

5. Freon R32

Tipe freon ini lebih praktis dan tetap ramah lingkungan. Gas yang dihasilkan freon tipe ini lebih murni dan anti polusi. Freon ini memiliki warna merah jambut. Selain itu, freon ini cocok dipakai juga untuk pengisian AC agar lebih awet.



PND Ice Making System adalah perusahaan penyedia mesin es dan cold room yang telah melayani project di seluruh Indonesia. Kami menyediakan mesin es tube dan mesin es cube untuk sektor konsumsi yang telah memenuhi standar food grade.

Bagi pelaku industri, PND juga menyediakan mesin es balok, mesin es slurry, dan mesin es flake yang dapat memenuhi kebutuhan berbagai sektor. Konsultasikan kebutuhan Anda bersama tim profesional kami sekarang!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top