Analisis usaha es batu rumahan merupakan langkah awal Anda dalam memulai suatu usaha es batu dalam melihat kelebihan dan kekurangan dari usaha yang akan dijalankan. Walaupun usaha es batu terkadang terlihat sepele, karena cara pembuatannya yang sangat mudah dan banyak dijumpai dimana-mana.
Namun tahukah Anda, meskipun es batu terkadang terlihat sepele usaha es batu rumahan dapat membuat seseorang menjadi jutawan! Hal ini karena produksi es batu mempunyai peluang usaha yang sangat besar.
Jadi bagi Anda yang ingin berbisnis tapi tidak ingin ribet, usaha es batu rumahan bisa menjadi pilihan Anda. Hampir semua industri kuliner seperti kafe, restoran, warung kecil, membutuhkan es batu sebagai pelengkap minuman.
Di Indonesia sendiri, jumlah usaha es batu di industri kuliner selalu meningkat setiap tahunnya. Jika Anda masih pemula dan belum begitu banyak modal dalam membangun suatu usaha, sangat disarankan untuk mencoba usaha es batu rumahan dengan modal kulkas dapur saja.
Analisis Usaha Es Batu Rumahan:
Kelebihan Usaha Es Batu
Setelah mengetahui penjelasan mengenai analisis usaha es batu ini, dapat dipahami bahwa sebenarnya bisnis usaha rumahan memiliki banyak kelebihan. Pemilik usaha es batu tidak perlu memikirkan tempat untuk memulai suatu usahanya. Pasalnya untuk membuat es batu hanya membutuhkan kulkas atau mesin pembuat es batu yang bisa diletakan di rumah.
Seperti PND Ice Making System yang menyediakan mesin es dan ruangan pendingin yang melayani project seluruh Indonesia. Kami menyediakan mesin es tube dan mesin es cube untuk sektor konsumsi yang telah memenuhi standar food grade.
Menariknya lagi, bisnis ini belum banyak ditekuni oleh pelaku usaha. Dengan demikian konsumen yang akan datang sendiri kepada penjual. Terutama untuk pemilik usaha restoran atau usaha minuman yang akan selalu membutuhkan es batu. Jika ingin melebarkan penjualan es batu bisa juga memasang produk tersebut ke situs penjualan online.
Dengan modal yang minim, pemilik usaha bisa meraup keuntungan yang besar. Biasanya usaha es batu kristal akan dijual dengan hitungan perkilo. Harga satu kilo es batu paling murah adalah sekitar 5 ribuan. Untuk pemilik usaha makanan dan minuman tentunya akan membeli lebih banyak es batu.
Selain itu bisnis juga minim resiko kerugian. Sebab es batu adalah produk yang tidak mudah rusak meski tidak laku di hari itu juga. Es batu dapat tetap awet dan juga dijual dikemudian hari selama freezer masih bisa berfungsi untuk menjaga es batu tetap beku.
Kekurangan Usaha Es Batu
Analisis usaha es batu lainnya, yang menjadi kekurangan dari usaha ini adalah masalah cuaca. Biasanya cuaca yang dingin dapat membuat penjual dari es batu menurun. Pasalnya saat cuaca sedang dingin konsumsi minuman air dingin juga akan berkurang. Namun hal tersebut hanya akan berlangsung selama cuaca dingin saja, selanjutnya penjual es batu akan kembali normal.
Analisis usaha es batu rumahan, selain memberikan kemudahan bagi para pelaku juga membuat lapangan pekerjaan yang ingin memulai usaha. Usaha es batu sangat mudah dilakukan dengan modal kecil. Hal ini dapat membantu Anda dalam memahami analisis terhadap kelebihan dan kekurangan dari usaha es batu rumahan.
Baca juga:
- 7 Fungsi Es Batu untuk Kebutuhan Rumah Tangga
- Usaha Es Batu Kristal, Keuntungannya Brutal!
- Es Batu Cair Dengan Cepat? Ini Penyebabnya!
PND Ice Making System adalah perusahaan penyedia mesin es dan ruang pendingin yang telah melayani project di seluruh Indonesia. Kami menyediakan mesin es tube dan mesin es cube untuk sektor konsumsi yang telah memenuhi standar food grade.
Bagi pelaku industri, PND juga menyediakan mesin es balok, mesin es slurry, dan mesin es flake yang dapat memenuhi kebutuhan berbagai sektor. Konsultasikan kebutuhan Anda bersama tim profesional kami sekarang!