Makanan ikan gurame merupakan faktor penting dari keberhasilan budidaya ikan gurame yang berkualitas dan memiliki nilai jual tinggi di pasar.
Peran pakan atau makanan ikan sangat penting dalam budidaya ikan, akan tetapi, kendala harga pakan ikan yang tinggi sering menjadi salah satu hal yang membuat peternak ikan kewalahan.
Jenis Makanan Ikan Gurame Yang Baik
Dalam memilih jenis pakan atau makanan ikan, pembudidaya harus memilih dengan baik sesuai dengan kebutuhan ikan gurame agar ikan bisa berkembang dengan baik.
Peternak ikan harus memastikan ikan gurame mendapatkan pakan yang memenuhi kebutuhan nutrisi ikan yang akan membuat kualitas dan harga jual ikan naik.
PND telah merangkum beberapa jenis makanan ikan gurame yang cocok dan membantu ikan Anda agar cepat besar.
Baca Juga:
- 9 Makanan Ikan Mujair Terbaik dan Mudah Dicari
- Pakan Ikan Lele : Jenis Pakan, Nutrisi dan Tips Pemberian Pakan
1. Pelet Ikan Gurame
Ini adalah jenis pakan yang paling umum ditemukan dan digunakan dalam budidaya ikan. Pelet biasanya tersedia dari berbagai ukuran dan memiliki kandungan nutrisi yang berbeda-beda. Pastikan Anda memilih pelet dengan nutrisi terbaik untuk budidaya ikan gurame Anda.
2. Maggot
Ikan gurame dikenal sebagai hewan omnivora atau pemakan segala. Hal ini membuat maggot masuk menjadi salah satu makanan yang bisa Anda berikan untuk ikan gurame.
Maggot merupakan larva dari lalat dan dapat membuat ikan gurame cepat besar karena memiliki kandungan protein yang besar sekitar 44%.
Anda bisa mendapatkan maggot dengan melakukan fermentasi ampas tahu dengan ikan kering untuk mengundang lalat.
Setelah 2 hari, lalat yang datang akan bertelur dan menetas dalam jumlah banyak, telur yang menetas inilah yang dinamakan maggot.
Anda perlu menyesuaikan pemberian pakan maggot pada ikan agar ikan gurame tidak sakit sebab kelebihan protein juga tidak baik untuk ikan.
Pemberian maggot bisa diberikan 2 hari sekali sebagai pendukung protein ikan gurame agar cepat besar dan bisa dipanen.
3. Daun Pepaya
Jika lingkungan sekitar kolam ikan terdapat banyak pohon pepaya, Anda bisa memanfaatkan daunnya sebagai pakan ikan gurame. Daun pepaya memiliki kandungan 8 gr protein, 2 gr lemak, 11,9 gr karbohidrat, dan 1,5 gr serat yang baik untuk ikan.
Baca Juga: Pakan Udang Vaname: Nutrisi, Jenis, Rekomendasi, dan Takaran
4. Daun Pisang
Jika lingkungan sekitar kolam ikan terdapat banyak pohon Pisang, Anda bisa memanfaatkan daunnya sebagai pakan ikan gurame. Daun pisang memiliki kandungan nutrisi berupa:
- 11,66% protein kasar,
- 15,5% lemak kasar,
- 19,9% serat kasar.
Kandungan yang ada di dalam daun pisang bisa membantu pertumbuhan gurame agar cepat besar dan bisa dipanen.
5. Daun Talas
Daun talas memiliki kandungan yang dapat memenuhi kebutuhan nutrisi ikan gurame Anda. Dengan 35 kalori, 6 gram karbohidrat, 4 gram protein, dan 3 gram serat akan membantu ikan gurame Anda cepat besar.
6. Ampas Tahu
Jangan pikir ampas tahu adalah bagian buangan atau limbah dari kedelai dan tahu yang tidak memiliki manfaat atau fungsi.
Ampas tahu bisa digunakan sebagai pakan ikan gurame yang sehat. Kandungan protein dan lemak yang tinggi pada Ampas tahu sangat baik bila diberikan ke ikan gurame.
Fungsi lain dari ampas tahu adalah memaksimalkan pertumbuhan ikan gurame sehingga dapat dipanen dengan lebih cepat.
7. Bekicot
Hewan yang sangat mudah ditemukan ini ternyata dapat dimanfaatkan menjadi pakan ikan gurame. Hal ini juga menjadi alasan untuk membangun kolam ikan gurame di sekitar sawah agar mudah mendapatkan bekicot.
Salah satu hal spesial dari bekicot adalah kandungan proteinnya yang sampai 60% dan tentu saja sangat baik untuk ikan. Namun, pemberian bekicot harus dengan teknik tertentu karena Anda tidak bisa memberikan cangkangnya pada ikan.
Di sisi lain, pemberian pakan bekicot juga harus dengan jadwal yang tepat seperti maggot. Karena jika Anda terlalu sering memberikan bekicot bisa membuat gurame sakit karena kelebihan protein.
8. Jagung Rebus
Pemijahan merupakan salah satu proses penting pada budidaya ikan untuk menghasilkan benih ikan yang unggul, nilai ekonomis tinggi, dan menjadi calon indukan baru yang berkualitas.
Jagung rebus adalah pakan yang sangat tepat pada proses pemijahan ikan karena mengandung nutrisi yang cukup tinggi dan dapat mendukung proses perkawinan ikan.
Pemberian pakan ini harus dengan cermat. Pastikan diberikan di lokasi ikan berkumpul agar langsung dimakan dan kolam tidak kotor, dan jangan berikan pakan jagung lebih dari 5-6% dari berat tubuh ikan gurame.
9. Dedak Bekatul
Dedak biasanya digunakan sebagai pakan unggas, namun, sisa penggilingan padi ini bisa Anda manfaatkan menjadi dedak bekatul dan digunakan sebagai makanan ikan gurame.
Penutup
Dalam memberikan makanan pada ikan gurame, pastikan untuk memberikan makanan dalam jumlah yang tepat dan tidak berlebihan. Overfeeding atau memberikan makanan yang berlebihan dapat menyebabkan ikan gurame mengalami masalah pencernaan dan kesehatan yang lainnya.
Selain memberikan makanan yang baik, penting juga untuk menjaga kualitas air di dalam kolam. Pastikan air kolam selalu bersih dan terjaga kualitasnya agar ikan gurame dapat hidup dengan sehat dan nyaman.
Agar panen ikan gurame Anda maksimal, Anda memaksimalkan manfaat menggunakan es slurry atau cold storage untuk perikanan yang dapat mempertahankan kesegaran ikan sebelum akhirnya dijual
Baca Juga: 6 Cara Menyimpan Ikan Asin Agar Awet!
Perikanan dan hasil laut adalah produk segar yang perlu penyimpanan baik agar tetap segar dan tahan lama. Bila Anda pelaku usaha perikanan, Anda bisa menggunakan mesin es balok atau mesin es flake untuk mendinginkan produk perikanan atau hasil panen agar kualitasnya terjaga. Untuk penyimpanan lebih maksimal, gunakan pula cold storage.
PND Ice Making System menyediakan berbagai mesin es berkualitas dan ruang pendingin yang dapat mendukung operasional bisnis Anda. Kami berkomitmen memberikan produk dan pelayanan terbaik dengan dukungan layanan aftersales, garansi, dan kemudahan pembayaran melalui sistem kredit. Temukan solusi kebutuhan mesin es dan ruang pendingin Anda hanya di PND Ice!