Ruangan pembeku atau cold room container adalah mesin yang berfungsi untuk menyimpan berbagai makanan dan minuman dalam waktu yang cukup lama. Cold room PND merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk pengusaha kuliner!
Cold room PND sudah menjadi salah satu fasilitas penting bagi industri makanan dan minuman. Penyimpan suhu yang tepat akan sangat penting guna memastikan kualitas produk dan memenuhi standar higiene. Namun, untuk memastikan ruangan pembeku tetap berfungsi dengan baik, perawatan yang tepat juga perlu diperhatikan.
Cara Membersihkan Ruangan Cold Room?
Ruangan pembeku atau cold room merupakan hal yang penting bagi pengusaha industri makanan dan minuman, sehingga sangat perlu diperhatikan optimal cold room agar tidak merusak kualitas makanan dan minuman.
Oleh karena itu, disini kita akan membahas cara mudah membersihkan ruangan cold room agar dapat berfungsi dengan baik, dan memastikan produk yang disimpan tetap berkualitas.
1. Membersihkan Kondensor Secara Rutin
Kondensor adalah bagian terpenting dalam cold storage yang berfungsi untuk menurunkan suhu refrigeran di dalam ruangan pendingin.
Untuk membersihkan kondensor caranya sangat mudah, yakni dengan menyikat kondensor menggunakan kuas secara lembut. Berikan juga pelumas di dalam kipas secara berkala agar dapat bekerja secara optimal.
2. Mengecek Sambungan Elektrik
Bagian pentingg lainnya adalah melakukan perawatan rutin pada sambungan kabel elektrik. Cek dengan seksama apakah pada bagian kabel ada yang terkelupas, hampir putus, dan lain sebagainya. Kabel yang terputus dan bermasalah dapat menimbulkan panas, percikan api, korsleting listrik hingga kebakaran.
3. Membersihkan Bagian Evaporator
Evapolator adalahh bagian terpenting dalam cold room yang berfungsi untuk menguapkan cairan refrigeran yang ada dalam pipa. Selanjutnya fluida di dinginkan di luar pipa. Hindari pemakaian benda tajam jika ingin membersihkan evaporator.
Cukup gunakan sikat dan kuas saja jika ingin membersihkan evaporator. Apabila terdapat bunga es, maka akan segera matikan mesin terlebih dahulu sehingga bunga es dapat mencair.
4. Membersihkan Bagian dalam Unit
Perawatan cold room juga harus meliputi pembersihan bagian dalam unit. Cek apakah terdapat tumpahan cairan atau makanan di lantai yang bisa menyebabkan permasalahan terhadap ruangan pendingin. Selain itu, ruangan yang bersih sangat berpengaruh terhadap kesegaran produk dan higienitas.
5. Mengecek Tekanan Freon
Komponen refrigerant berupa freon yang merupakan cairan yang berfungi menciptakan hawa sejuk di dalam ruangan pendingin. Saat pemeriksaan, cek takaran dari freon menggunakan manifold gauge.
Layanan After Sales PND
Layanan after sales perawatan cold storage adalah layanan yang diberikan oleh PND Ice setelah produk cold storage dijual dna diinstalisasikan, hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa cold storage tetap berfungsi dengan baik dan efisiensi.
Proses ini mencangkup berbagai tindakan perawatan, termasud perbaikan, pemeliharaan, dan pergantian suku cadang.
Demikian beberapa cara perawatan cold storage yang perlu diperhatikan. Dengan adanya perawatan secara teratur maka cold storage dapat berfungsi dengan baik dan dapat membantu kualitas dan keamanan produk yang simpan didalamnya.
Baca Juga:
PND Ice Making System menyediakan berbagai mesin es berkualitas dan ruang pendingin yang dapat mendukung operasional bisnis Anda. Kami berkomitmen memberikan produk dan pelayanan terbaik dengan dukungan layanan aftersales, garansi, dan kemudahan pembayaran melalui sistem kredit. Temukan solusi kebutuhan mesin es dan ruang pendingin Anda hanya di PND Ice!