Maintenance Mesin Pembangunan Pabrik Es Konsultasi Franchise & Bisnis Es

surat karantina ikan

Surat Karantina Ikan, Pengekspor Wajib Tahu

Surat karantina ikan menjadi syarat utama yang perlu dipenuhi untuk melakukan ekspor ikan laut ke negara lain. Surat tersebut dapat memudahkan Anda ketika melakukan karantina ikan laut di bandara. Sebagai pengekspor ikan laut, Anda perlu mengenal terlebih dahulu mengenai surat yang satu ini.

Alasan mengapa Anda harus membuat surat karantina ikan adalah untuk memastikan ikan ekspor terbebas dari penyakit. Maka dari itu, Anda perlu memulai untuk membuat surat tersebut. Pembuatannya bisa secara online. Caranya dapat Anda temukan di bawah ini.

Cara membuat surat karantina online

surat karantina ikan
(Pixabay)

Saat ini pembuatan surat karantina dapat Anda lakukan secara online dengan mengikuti beberapa cara di sini, di antaranya adalah

1. Akses wesbite SisterKaroline

Website SisterKaroline dapat Anda akses dengan menggunakan berbagai perangkat elektronik. Namun untuk kemudahan dalam pengisian data diri, sebaiknya Anda menggunakan laptop atau komputer.

2. Daftarkan akun Anda di portal tersebut

Bagi Anda yang baru pertama kali mengurus permohonan pemeriksaan karantina, Anda perlu mendaftarkan diri dengan mengisi sejumlah informasi secara mendetail mengenai keperluan karantina ikan laut.

3. Klik menu PPK online dan pengajuan baru

Saat Anda berhasil mendaftarkan diri, Anda bisa mengklik menu PPK online yang terletak di bagian kiri dari ketika pilihan menu pada portal tersebut. Berikutnya Anda bisa memilih PPK yang sesuai dengan kebutuhan. Anda bisa menemukannya pada menu Pengajuan Baru. Untuk selanjutnya, Anda bisa klik PPK Ekspor.

4. Isi data diri pengirim dan penerima

Pengisian data diri dapat Anda lakukan dalam bagian PPK ekspor. Anda bisa mengisi data diri pengirim dan penerima secara menyeluruh untuk memudahkan saat prosedur karantina di bandara. Selain itu, Anda juga perlu mengisi detil barang dan kemasan.

5. Pastikan telah mengisi data diri secara benar

Setelah Anda mengisi semua data diri, hal yang paling krusial adalah mengecek terlebih dahulu apakah data diri yang diisi sudah benar atau belum. Tujuannya agar tidak ada kesalahan yang membuat ikan gagal melalui karantina.

Demikian cara pembuatan surat karantina secara online. Tentunya sangat memudahkan bagi pengekspor yang membutuhkan surat karantina namun terhalang oleh jarak dan waktu. Pembuatan surat karantina dikenakan biaya.

Biaya pembuatan surat karantina

surat karantina ikan
(Pixabay)

Biaya yang dikenakan dalam pembuatan surat karantina sebesar RP5.000/sertifikat. Lalu, terdapat biaya tambahan untuk pemeriksaan fisik sebesar Rp100/kg dan perlakuan alat angkut sebesar Rp1.000/m³.

Biaya pembuatan surat karantina tersebut dapat Anda bayarkan secara online. Langkah berikut yang dapat Anda lakukan adalah mencari jasa pembuatan surat karantina.

Tips mencari jasa pembuatan surat karantina

surat karantina ikan
(Unsplash)

Pengurusan surat karantina membutuhkan pihak yang berewenang dalam pembuatan surat tersebut. Maka dari itu, Anda perlu memahami tips mencari jasa pembuatan surat karantina ikan yang dapat menunjang Anda dalam kegiatan ekspor ikan laut.

Jasa pembuatan surat karantina bisa melalui lembaga resmi pemerintah seperti Balai Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) terdekat dari lokasi Anda. Untuk proses pembuatannya bisa dilakukan secara online dengan waktu satu hari tergantung kategori resiko ikan.

Prosedur karantina ikan di bandara

surat karantina ikan
(Pixabay)

Jika Anda telah menyelesaikan pembuatan surat karantina, hal selanjutnya adalah mengetahui bagaimana prosedur karantina ikan ekspor di bandara. Prosedur tersebut meliputi pemenuhan syarat ekspor ikan, pemeriksaan media pembawa, pengamatan, perlakuan, penahanan, penolakan, pemusnahan, dan pembebasan.

1. Pemenuhan syarat ekspor ikan

Setiap ikan yang akan melalui proses pengeluaran dari wilayah Indonesia harus lengkap dengan sertifikat kesehatan yang ditertibkan oleh petugas karantina. Para pengekspor ikan akan melalui tempat-tempat pengeluaran yang telah ditetapkan. Selanjutnya, ikan diserahkan kepada petugas karantina.

2. Pemeriksaan media pembawa

Anda perlu melalui pemeriksaan dokumen dan persyaratan karantina. Pada pemeriksaan dokumen, terjadinya pemeriksaan kelengkapan, keabsahan, dan juga kebenaran dokumen usaha dari pengguna jasa. Selain itu, pemeriksaan kelengkapan, keabsahan, dan kebenaran dokumen lalu lintas komoditi perikanan.

Lalu, pada pemeriksaan prasyarat karantina, Anda harus membawa sertifikat kesehatan negara asal. Pemberian surat keterangan asal untuk media pembawa dapat melalui pintu yang telah ditentukan.

Hal lain yang yang diperiksa adalah surat permohonan sebagai pelapor melalulintaskan media pembawa. Anda bisa menyerahkan ikan kepada petugas untuk diproses karantina.

3. Pengamatan

Prosedur berikutnya menjadi unsur penting dalam tindakan karantina. Tujuannya adalah untuk mengamati apakah terdapat hama atau penyakit pada ikan yang diekspor. Pengamatan dilakukan secara visual dan laboratoris.

4. Perlakuan

Apabila ikan yang melalui prosedur pengamatan terduga mengalami penularan hama atau penyakit, maka akan melalui prosedur perlakuan untuk mengetahui penyakit apa yang menjangkit media pembawa tersebut.

5. Penahanan

Prosedur lainnya adalah penahanan. Tahapan ini dilakukan apabila tidak terdapat sertifikat kesehatan negara asal dan tidak membuat surat permohonan sebagai pelapor. Penahanan berlaku pada ikan segar selama 3 hari. Bagi pengekspor yang membawa ikan mati atau ikan beku, masa penahanan berlaku selama 14 hari.

6. Penolakan dan Pemusnahan

Persyaratan karantina begitu krusial dalam keberlangsungan tindakan karantina ikan Anda. Jika persyaratan tersebut tidak terpenuhi, maka yang terjadi adalah adanya prosedur penolakan.

Sebagai pengekspor ikan laut sangat perlu mempersiapkan setiap persyaratan karantina secara terperinci. Prosedur selanjutnya adalah penolakan yang terjadi ketika batas waktu penolakan telah berakhir dan media pembawa tidak dapat terbebas dari hama.

8. Pembebasan

Prosedur terakhir dari tindakan karantina di bandara adalah pembebasan. Pembebasan dilalui dengan pemberian sertifikat pelepasan dan sertifikat kesehatan terhadap ekspor media pembawa yang telah dilakukan karantina.

Penutup

Selain pengurusan surat karantina, ada aspek lain yang perlu Anda perhatikan. Aspek tersebut dapat menunjang ikan laut yang akan melalui proses ekspor, yaitu penyimpanan ikan laut. Ikan dapat disimpan di mesin es yang bersuhu rendah.

Penyimpanan ikan laut dengan menambahkan es batu juga membantu ikan ekspor menjadi lebih awet dan selalu segar. Namun jika ikan laut Anda berada dalam kuantitas yang banyak, Anda dapat menggunakan Cold Room sebagai opsi yang tepat.


Perikanan dan hasil laut adalah produk segar yang perlu penyimpanan baik agar tetap segar dan tahan lama. Bila Anda pelaku usaha perikanan, Anda bisa menggunakan mesin es batu balok untuk mendinginkan hasil panen dan perikanan agar kualitasnya terjaga. Untuk penyimpanan lebih maksimal, gunakan pula ruang pendingin ikan.

PND Ice Making System menyediakan berbagai mesin es berkualitas dan ruang pendingin yang dapat mendukung operasional bisnis Anda. Kami berkomitmen memberikan produk dan pelayanan terbaik dengan dukungan layanan aftersales, garansi, dan kemudahan pembayaran melalui sistem kredit. Temukan solusi kebutuhan mesin es dan ruang pendingin Anda hanya di PND Ice!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top